Blogger Widgets KPH BANYUMAS TIMUR

Kamis, 12 Februari 2015

“PMC PEDULI HUTAN, RIMBAWAN DAN MASYARAKAT “


BANYUMAS TIMUR, PERHUTANI (31/1) Kepala Biro Pengelolaan SDH, Yusuf Kristiyanto sebagai ketua rombongan Perhutani Motor Comunity ( PMC ) beserta rombongan touringnya berkunjung ke Baturraden, tepatnya dilokasi persemaian pt.38e RPH Baturraden BKPH Gunung Slamet Barat KPH Banyumas Timur pada Sabtu 31 Januari 2015.

Touring  PMC diikuti ± 35 bikers yang berasal dari Rimbawan Divre Jateng, kegiatan ini dilakukan PMC dalam rangka safaritour untuk mejalin keakraban/kebersamaan dan meningkatkan jiwa korsa sesama rimbawan keluarga besar Perum Perhutani Divisi Regional Jawa Tengah.

Rombongan touring PMC tiba di Baturraden pukul 15.00 wib diterima langsung oleh Administratur/KKPH Banyumas Timur Wawan Triwibowo. Dalam sambutannya Administratur/KKPH Banyumas Timur menyampaikan selamat datang dan terima kasih atas kepedulian PMC kepada karyawan yang menderita sakit dan masyarakat sekitar hutan yang bekerja disadapan Damar/kopal.

Aksi Peduli kasih dari PMC Divisi Regional Jawa Tengah berupa pemberian tali asih kepada Kasworo ( Karyawan Perhutani KPH Banyumas Timur yang saat ini sakit),  bapak Mursikin  ( yang merupakan penyadap kopal terbaik diusianya yang 72 tahun) , ibu Sirem yang berusia 73 tahun dan ibu Dakem yang berusia 70 tahun ( yang masih aktif dikegiatan sortir sadapan damar/kopal ).

Kepala Biro Pengelolaan SDH, Yusuf Kristiyanto selaku ketua rombongan touring PMC mengatakan “ Terima kasih pada jajaran Banyumas Timur atas penyambutannya, kegiatan PMC ini merupakan kegiatan rutin untuk mengenal lokasi-lokasi wilayah perhutani dan  untuk lebih saling mengenal antar Petugas Perhutani, meningkatkan jiwa korsa sekaligus sebagai motivasi temen-temen untuk tambah bersemangat dalam bekerja. “

Hal ini sesuai dengan tajuk toring PMC kali ini yaitu “ PMC Peduli Hutan, Rimbawan dan Masyarakat” ( Kom.Pht/ByT/Lita ).






Tidak ada komentar:

Posting Komentar